Jumat, 03 Agustus 2012
Aku tau aku sudah melanggar, apa yang telah aku janjikan. Komitmen yang sudah seharusnya aku junjung tinggi, tapi akhirnya pun tak berdaya dengan segalanya. Bagaikan angin, menerbangkan daun daun berguguran. Lemah. Seperti gumpalan awan yang berjanji untuk selalu melindungi. Tetapi pada akhirnya ia gelap, pekat. Menyembulkan petir dan halilintar. Menguasai angkasa. Membuat takut makhluk bumi. Payah.
Maaf, kata yang selalu dan terlalu sering dikatakan. Tapi apa lagi? ada kosa kata lain yang bisa menggantikan?
aku tau pada akhirnya pun akan percuma, percuma dengan segalanya.
Tak ada yang akan benar-benar pergi. Tak ada yang akan benar-benar tinggal. Yang ada hanya lalu-lalang. Pergantian. Ya, seperti musim yang terus berganti. Begitu terus, dan tak pernah benar benar hilang.
Dan sekali lagi aku tau, tak akan pernah ada yang sama. Jangan lagi tanya aku mengapa. Aku tau semuanya pasti memiliki alasan, tapi biarkan aku tidak mengetahuinya. Itu lebih baik. Hanya satu yang akan selalu tinggal dan tak akan pernah berubah. Cerita tentang bulan. Cerita yang akan mendapat titel semu-abadi dihati. Semu? Ya, karna tidak ada yang benar-benar abadi selain Tuhan.
Dan kumohon, setidaknya tolong biarkan aku
biarkan aku mencintai bulan dan ceritanya, lihatlah ia terlihat sangat cantik
sinarnya teduh, membuat nyaman dan aku merasa sangat terlindung
seperti malam ini
-wny-
Label:
about _______
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
this is me !
- wny
- an unexpected girl. already 23th. a happy wife, unpredict,lovely,care. Already found her travelmate. blog is one of my way to scream out my mind just about everything inside this brain, part of my life, my 2nd diary :')
0 komentar:
Posting Komentar